Viral! Teknik Oil Pulling ala Nikita Willy, Benarkah Bisa Gantikan Perawatan ke Dokter Gigi?

Surabaya, StartFriday.Asia - Fripipel, ketika sedang membahas mengenai kebersihan gigi, apa sih yang pertama kali terlintas di pikiran? Sebagian besar Fripipel mungkin akan menjawab menyikat gigi dua kali sehari, berkumur, membersihkan dan menyikat lidah, rutin melakukan flossing, hingga minum air putih.

Namun akhir-akhir ini, metode tradisional untuk menjaga kebersihan gigi yaitu oil pulling kembali ramai dibicarakan di media sosial loh Fripipel! Metode yang dipopulerkan oleh aktris Nikita Willy ini mulai menimbulkan banyak sekali pertanyaan, dan salah satunya adalah “benarkah oil pulling bisa menggantikan perawatan professional di dokter gigi?”

Apa Itu Oil Pulling?

Oil pulling merupakan metode kuno yang berasal dari Ayurveda, India. Caranya pun sederhana, Fripipel hanya perlu mengambil satu sendok makan minyak kelapa, wijen, atau zaitun, lalu dikumur di mulut sekitar 10-20 menit, dan terakhir dibuang. Metode ini dipercaya mampu “menarik” kotoran, racun, dan juga bakteri yang menempel di rongga-rongga mulut, serta membantu menjaga kesehatan gigi. Hasil dari Oil Pulling pun dipercaya dapat mengurangi plak, membunuh bakteri, memutihkan gigi, hingga mampu mengatasi gigi berlubang.

Manfaat Oil Pulling Menurut Penelitian

Beberapa penelitian memang menunjukkan bahwa oil pulling memberikan manfaat tertentu nih Fripipel! Hal ini karena kandungan asam laurat dalam minyak kelapa memiliki sifat antibakteri yang dapat menekan pertumbuhan mikroorganisme di dalam mulut.

Selain itu, kandungan itu juga berperan dalam mengurangi bakteri penyebab plak dengan cara yang alami serta mudah dilakukan di rumah. 

Namun, karena banyaknya hasil penelitian yang masih bervariasi, metode oil pulling belum bisa dijadikan rekomendasi resmi untuk Fripipel dalam membantu perawatan gigi. Apalagi teknik ini masih bisa menimbulkan reaksi alergi pada beberapa orang.

Seberapa Efektif Oil Pulling?

Oil pulling memang sudah memiliki bukti dapat memberikan dampak yang positif, tapi efektivitasnya masih terbatas jika ingin menggantikan metode pembersihan mulut yang sudah pasti seperti menyikat gigi dengan kandungan pasta gigi fluoride.

Selain efektivitas yang terbatas, oil pulling juga belum terbukti bisa menyembuhkan gigi yang berlubang. Metode ini juga bukan merupakan metode utama dalam memutihkan gigi. Pemutihan gigi akan lebih aman, terjamin dan efektif apabila dilakukan oleh dokter gigi.

Oil pulling juga tidak bisa menggantikan sikat dan benang gigi dalam rutinitas sehari-hari. Sehingga, hal inilah yang harus dipertimbangkan sebelum sepenuhnya menggantikan rutinitas membersihkan gigi dengan teknik oil pulling. 

Benarkah Oil Pulling Bisa Memutihkan Gigi?

Memutihkan gigi menjadi salah satu klaim yang sering disebut juga ketika membahas oil pulling. Namun faktanya Fripipel, warna gigi umumnya dipengaruhi oleh makanan dan minuman yang dikonsumsi sehari-hari, seperti teh, kopi, coklat, dan lainnya. Kebiasaan merokok juga menjadi salah satu alasan perubahan dalam warna gigi.

Sehingga, jika Fripipel hanya ingin mengandalkan oil pulling untuk memutihkan gigi, tentunya akan kurang efektif dibandingkan dengan mendapatkan perawatan langsung dari dokter gigi, seperti scaling, polishing, atau bleaching gigi.

Jadi, Perlukah Oil Pulling?

Mencoba melakukan oil pulling memang tidak ada salahnya, aplagi kalau hanya sebagai rutinitas tambahan setiap harinya. Ditambah lagi, metode ini relatif murah dan mudah dijangkau masyarakat. Namun, penting untuk diingat jika oil pulling tidak bisa menggantikan fungsi utama dari menyikat gigi ya Fripipel! Apalagi sebagai pengganti dari pemeriksaan rutin ke dokter gigi. Untuk masalah serius seperti gigi berlubang, karang gigi, ataupun gusi berdarah, perawatan profesional tetap menjadi kuncinya.

Jadi, kalau Fripipel bertanya “apakah teknik oil pulling bisa menggantikan perawatan ke dokter gigi?” Jawabannya tentu saja tidak. Oil pulling bisa dijadikan sebagai rutinitas tambahan untuk menjaga kebersihan dan kesehatan mulut, tetapi untuk memastikan gigi dan gusi tetap sehat, pemeriksaan rutin ke dokter gigi masih menjadi solusi yang paling tepat untuk Fripipel.

Pada akhirnya, senyum sehat Fripipel bukan hanya menjadi soal tren saja, melainkan juga perawatan yang menyeluruh dan tepat. Fripipel yang mencari jawaban yang tepat dalam mencari perawatan profesional untuk gigi Fripipel, klinik gigi seperti Alanadiva Dental Care bisa menjadi pilihan terbaik agar kesehatan mulut Fripipel tetap terjaga secara optimal.

Baca Juga : Terhindar dari Bakteri dan Tangan Fripipel Lebih Sehat dengan Carex

Previous
Previous

North Edge, Teman Fripipel yang Punya Jiwa Petualang

Next
Next

Casio Pro Trek, Jam Tangan Buat Fripipel yang Selalu Pengen Ngeksplor Dunia Tanpa Batas!